Alumni Mesir Dukung Jokowi, TGB: Pembangunan di Jalur yang Tepat

Home / Berita / Alumni Mesir Dukung Jokowi, TGB: Pembangunan di Jalur yang Tepat

Jakarta – Jaringan Alumni Mesir Indonesia atau JAMI mendeklarasikan dukungannya kepada pasangan calon nomor urut 01, Joko Widodo atau Jokowi – Ma’ruf Amin pada Sabtu, 9 Februari 2019. Acara deklarasi ini dihadiri langsung oleh calon wakil presiden Ma’ruf Amin.

Ketua JAMI, Tuan Guru Bajang (TGB) Zainul Majdi, mengatakan dukungan pada Jokowi – Ma’ruf didasari dengan pertimbangan integritas, rekam jejak, dan keberlanjutan pembangunan di Indonesia. “Saya pikir itu salah satu yang menjadi pencermatan oleh teman-teman di JAMI,” ujar TGB di Hotel Aryaduta.

TGB membeberkan, dukungan ini juga berdasarkan indikator yang selama ini ia nilai baik. Seperti kurs rupiah, yang terkendali, pertumbuhan ekonomi yang diklaim menjadi salah satu yang terbaik di kawasan Asia. Hal-hal ini menurut TGB menunjukkan pembangunan Jokowi selama ini sudah berada di jalur yang tepat, dan perlu untuk dituntaskan.

Adapun Ma’ruf Amin ia nilai sebagai sosok yang banyak merancang ekonomi Islam di Indonesia. TGB percaya ekonomi Islam dan ekonomi nasional merupakan satu kesatuan yang ujungnya dapat membangun ekonomi Indonesia.

Sementara itu Ma’ruf Amin mengatakan pemerintahan antara dirinya dengan Jokowi merupakan kombinasi antara golongan nasionalis dengan Islam. Ma’ruf mengklaim dirinya sebagai sosok yang merepresentasikan Islam, sedangkan Jokowi ia sebut representasi dari nasionalis.

“Pasangan Pak Jokowi dengan saya mencerminkan nasionalis dengan Islam. Negeri ini pilar utamanya nasionalis dan Islam,” ucap dia.

Sumber